Kemarin tepat tanggal 2 September 2017 bertempat di GOR Joyo boyo Kediri yang di hadiri bikers GL Pro Max dari seluruh jagat nusantara yang berada di bawah naungan Pro Max Club Indonesia atau biasa di sebuh dengan PMCI berkumpul menjadi satu di Gor Joyoboyo Kediri, Acara dimulai sabtu pagi dengan santunan anak yatim, kemudian dilanjut dengan penampilan band lokal.
Setelah magrib diplanjut dengan Orkes dangdut bersama Artis kondang Jawatimur.
Semua biker mulai dari pulau sumatra sampai papua, berklumpul mejadi satu, tumpah ruah lautan bikers se nusantara.
Tak hanya itu, sebelah panggung utama juga di adakan kontes GL Pro Max bagi pecinta modifikasi dari seluruh nusantara, ada juga lapak sparepart bagi yang ingin tampilan motornya makin keren, kaos dengan sablon sesuka hati bisa untuk oleh-oleh untuk teman, gebetan, pacara, keluaraga dan saudara di rumah,
Semua ditujukan untuk memuaskan para bikers GL Pro Max, dan juga sebagai ajang silaturahmi sesama biker, temu kangen dengan teman yang sudah seperti saudara sendiri dari berbagai kota.
Acara dimulai sabtu pagi dengan menampilkan Kreasi anak muda dari kota Kediri, kemudian dilanjut setelah istirahat siang ada penampilan adik-adik dan santunan anak yatim, menunjukan bahwa Bikers GL Pro-Max Club Indonesia tak hanya peduli dengan sesama bikers di jalanan, tapi kami juga peduli dengan generasi bangsa dan negara yang akan meneruskan cita-cita dan perjuangan kami para pendahulu.
Menjelang sore para bikers dari luar kota sudah mulai berdatangan, ada yang dari Jambi, Bekasi, Jakarta, Jogjakarta, Balikpapan,Sulawesia sampai Papua.
Acara berlangsung sangat meriah, suasana Di Gor Joyoboyo mulai penuh dengan motor GL Pro-Max dari seluruh indonesia, Semua berkumpul dadi siji ora ono pambedo.
Semua berkumpul menjadi satu berjoget bergembira bersama di depan panggung, seperti lautan manusia, di sebelah panggung berjejer dengan apik para modifikator dari seluruh indonesia.
Pengunjung lainnya juga sangat gembira, bisa membeli oleh-oleh kaos modifikasi untuk keluarga, teman, saudara dirumah.
Sampai di penghujung acara pengumuman pemenang kontes modifikasi GL Pro-Max, yang kemudian di tutup dengan penampilan artis dangdut Jawa Timur.
Puncak acara sudah selesai tetapi masih banyak bikers luar kota yang bermalam di Gor Joyoboyo, mereka saling berbagi cerita dan pengalaman, seolah merka sudah lama bertemu, walapun sebenarnya mereka jarang ketemu.
Esok Paginya sebagian bikers luar kota kembali melanjutkan perjalan ke kampung halaman masing-masing dengan rapi.
Semoga acara ini bisa menjadi ajang silahturahmi dan berbagi cerita tentang modifikasi maupun tentang komunitas di setiap kota.
Sampai jumpa di event selanjutnya.
Tetep SAFETY RINFING dan hARGAI PENGENDARA LAIN.
Cari Aman Dalam Berkendara.
SALAM PMCI....
0 komentar:
Posting Komentar